Tuesday, 29 April 2014

Warung Nasi Padang

Nasi padang adalah makanan istimewah yang murah meriah dan enak, untuk kalangan menengah, maka dari itu nasi padang banyak di minati orang banyak untuk kalangan pekerja dan di kantor kantor banyak yang sudah merasakan enaknya makan nasi padang dengan harga yang bervariasi dan relatif murah, tidak dipungkiri kenikmatan dari nasi padang tersebut, untuk kualitas rasa yang mantap dan benar benar menggoyang lidah tidak menguras isi dompet.
Nasi padang juga terbagi dari dari beberapa jenis ada warung nasi padang biasa, restoran nasi padang sederhana, warung nasi padang pinggiran, warung nasi padang campuran, warung nasi padang KW an, dan masih banyak lagi.
untuk warung nasi padang yang relatif murah sekarang sudah ada warung nasi padang yang menyediakan paket hemat, sola rasa jangan di tanya lagi deh, sudah pasti mantap !
pengalaman saya sih, saya merekomendasikan makanan padang yaitu rendang, rendang padang itu benar benar sangat berbeda dari rendang yang kita makan ketika lebaran maupun buat sendiri, entah apa yang membedakannya tetapi rendang padang memang sangat nikmat.

jika di jakarta banyak warung padang bagaimana dengan di padangnya sendiri. bagaimana dengan di padang, yuk mari kita kupas sedalam dalamnya sejarah asal muasal padang.

Masakan Padang adalah nama yang digunakan untuk menyebut segala jenis masakan yang berasal dari kawasan Minangkabau, provinsi Sumatera Barat, Indonesia. Semua jenis masakan ini lebih populer dengan sebutan Rumah makan masakan Padang. Meskipun sesungguhnya berbagai resep masakan Sumatera Barat mayoritas tidak berasal dari kota Padang, misalnya kota Bukittinggi, Solok,Padang Pariaman, Payakumbuh, dan sebagainya juga dikenal memiliki tradisi kuliner yang kaya. Rumah makan Padang atau rumah makan urang awak adalah sebutan untuk usaha rumah makan yang khusus menyajikan masakan Padang di luar daerah.


0 comments:

Post a Comment